Program Studi Sosiologi Agama IAIN Syekh Nurjati Cirebon yang diwakilkan oleh Musahwi,M.Sosio selaku Ketua Jurusan Sosiologi Agama melakukan penandatanganan kerja sama dengan Elvri Teresia Simbolon, S.Sos, M.Pd selaku Ketua Program Studi Sosiologi Agama IAKN Tarutung tentang Moderasi Beragama. Bentuk kerjasama meliputi tiga bidang, antara lain:
- Pertukaran tenaga pengajar dalam bidang pendidikan dengan memaksimalkan platform digital secara daring /Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).
- Mempromosikan moderasi beragama di Indonesia melalui diskusi dan publikasi ilmiah.
- Program pertukaran publikasi karya ilmiah dan riset bagi dosen dan mahasiswa secara mandiri maupun kolaboratif.
Menurut Musahwi, M. Sosio., Ketua Jurusan Sosiologi Agama Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) menuturkan, “Kita perlu kerjasama mempromosikan Moderasi Beragama dengan saudara-saudara kita yang berbeda keyakinan, terutama kerjasama secara institusional. Supaya generasi di masa depan lebih banyak mengingat persamaan dan kerjasama untuk membangun masyarakat Indonesia yang lebih baik. Selain itu, kerjasama ini dapat dibangun dengan memanfaatkan teknologi informasi, sehingga kedua belah pihak tidak perlu hadir secara langsung. Kemudahan-kemudahan melalui pembelajaran daring ini bisa digunakan untuk pertukaran dosen. Dosen Sosiologi Agama di sini bisa mengajar di Sosiologi Agama di IAKN tarutung dan sebaliknya. begitu juga dalam bidang penelitian, nantinya bisa kolaborasi antar dosen dan juga mahasiswa.”
Berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak, kerjasama ini berlaku selama 5 tahun ke depan. Dengan demikian kedua belah pihak memiliki waktu yang panjang untuk berkolaborasi, tentu sedikit banyak akan berdampak baik bagi mahasiswa, dosen dan institusi.